PENINJOAN AKAN LOMBA DESA, TIM DARI KECAMATAN LAKUKAN PEMBINAAN

10 Maret 2020
Administrator
Dibaca 695 Kali
PENINJOAN AKAN LOMBA DESA, TIM DARI KECAMATAN LAKUKAN PEMBINAAN

SID Jurnalisnya Desa

Peninjoan, (10/3) Tim Pembina lomba desa kecamatan tembuku melakukan pembinaan kepada tim pemdamping lomba desa, desa peninjoan. Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 Wita yang bertempat di aula pertemuan kantor perbekel peninjoan yang dihadiri oleh Sekcam Tembuku bersama tim Pembina lomba desa, Perbekel Peninjoan beserta Sekdes dan perangkat desa, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, dan seluruh tim pendamping lomba desa peninjoan.

Kegiatan yang di buka oleh perbekel peninjoan ini, dalam sambutannya menyampaikan ucaoan terimakasih kepada tim dari kecamatan yang telah hadir dan melakukan pembinaan di desa peninjoan. Dirinya juga menambahkan kepada seluruh tim pendamping lomba yang telah ditunjuk agar mempersiapkan segala administrasi yang diminta dalam kegiatan lomba desa. Selain itu dirinya juga meminta maaf atas keterlambatan dalam proses pengumpulan administrasi yang diminta, hal tersebut dikarenakan pihak desa sebelumnya melaksanakan beberapa kegiatan-kegiatan yang penting. Dengan demikian mohon kepada pihak tim agar memakluminya. Setelah penyampaian sambutan dari perbekel peninjoan, penyampaian terkait masalah mekanisme lomba disampaikan oleh Sekcam Tembuku. Bapak sekcam menyampaikan semestinya pada pembinaan hari ini administrasi lomba sudah terkumpul minimal 50 persen dari keseluruhan. Selain itu sekcam tembuku menegaskan agar seluruh tim pendamping lomba desa agar kompak dan solid serta bekerjasama dalam menyukseskan lomba desa ini. Setelah menyampaikan beberapa hal, bapak sekcam membagi tim pendamping lomba desa menjadi 3 kelompok sesuai bidang-bidang yang telah di SK kan oleh pihak desa dan selanjutnya akan dibina di tempat yang berbeda, dimana bidang pemerintahan dibina di Ruang Perbekel, bidang kewilayahan dibina di ruang BPD dan Bidang Kemasyarakattan dibina di aula pertemuan.

Setelah dilaksanakannya pembinaan acara ditutup oleh perbekel peninjoan, namun sebelum acara ditutup ada beberapa hal yang ditekankan oleh pihak kecamatan maupun pihak desa yakni mengenai kesiapan administrasi yang belum terkumpul dan mekanismenya saat lomba nanti agar dipersiapkan sebaik mungkin. Demikian beberapa hal yang ditekankan oleh tim Pembina dari kecamatan dan pembinaan lomba desa ini dilaksanakan sampai pukul 12.00 Wita.

Jurnalis Desa Peninjoan : I Wayan Kastana