PKK DESA PENINJOAN, DINILAI KABUPATEN

06 Oktober 2019
Administrator
Dibaca 794 Kali
PKK DESA PENINJOAN, DINILAI KABUPATEN

SID Jurnalisnya Desa

Peninjoan, Senin (7/10) Penilaian lomba 10 Program pokok PKK, Kesatuan Gerak PKK, Kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga dan kesehatan tingkat kabupaten bangli dilaksanakan oleh tim penilai kabupaten terdahap PKK Desa Peninjoan. Kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 Wita yang bertempat di Wantilan Pura Dalem Agung Tampuagan, yang dihadiri oleh Tim penilai lomba PKK dari Kabupaten yang terdiri dari berbagai OPD terkait yakni dari Dinas KB, Dinas Kesehatan dan Posyandu  serta OPD terkait lainnya. Selain dihadiri oleh Tim Penilai PKK Kabupaten Bangli, juga dalam kegiatan ini dihadiri pula oleh Tim penggerak PKK Desa Peninjoan beserta kader, SEKDES sekaligus Plt. Perbekel Peninjoan, Aparatur Desa, Bhabinkatibmas, Tim Penggerak PKK kecamatan, Penyuluh KB Desa Peninjoan, Sekaa Gong Remaja dari Banjar Dinas Peninjoan, serta para lansia yang mengikuti senam lansia dalam kegiatan ini.

Kegiatan yang dimulai dengan Tari penyambutan, tari sekar sandat, dilanjutkan dengan laporan ketua PKK Desa Peninjoan, sambutan ketua tim penilai dari kabupaten bangli, dan diakhiri dengan melakukan penilaian terhadap 10 program pokok PKK yang sudah disiapkan oleh PKK Desa Peninjoan. Dalam laporannya ketua PKK Desa Peninjoan Jro Mangku Susilawati mengatakan bahwa lomba penilaian 10 Program PKK ini merupakan penilaian terhadap 10 aspek yang sudah dilaksanakan oleh PKK Desa Peninjoan salah satunya yakni program KB dan Stanting. Jro Susilawati juga menambahkan bahwa kegiatan penilaian ini bertujuan mengevaluasi kegiatan-kegiatan PKK yang telah dilaksanakan oleh kader PKK Desa Peninjoan. Selain penyampaian laporan dari ketua PKK Desa Peninjoan, dilanjutkan pula sambutan oleh ketua tim penilai lomba PKK kabupaten bangli. Ketua tim penilai lomba pkk Kabupaten bangli menyampaikan bahwa penilaian ini merupakan penilaian terhadap 10 program pokok PKK yang telah dilaksanakan oleh Kader-kader PKK Desa Peninjoan. Dalam sambutannya juga dirinya menyampaikan program PKK yang paling sangat di tekankan adalah program stanting, bagaimana peran PKK dalam mencegah penyakit stanting di desanya masing-masing. Hal tersebut dikarenakan kabupaten bangli menjadi sasaran program stanting dari pemerintah. Selain itu dirinya juga menyampaikan ada dua pokok yang dapat mencegah penyakit stanting yakni ; yang pertama, dengan cara melakukan pola asuh yang tepat dan yang kedua menjaga prilaku hidup sehat, sehingga dengan melaksanakan dua pokok itu diharapkan mampu mengurangi stanting di kabupaten bangli. Demikian beberapa hal yang disampaikan oleh oleh ketua tim penilai lomba PKK kabupaten bangli selain beberapa hal yang sudah beliau sampaikan secara panjang lebar dalam sambutannya.

Setelah selesai sambutan dari ketua tim penilai lomba PKK, dilanjutkan dengan melakukan penilaian terhadap masing-masing program pokok PKK dari kesepuluh program pokok  PKK yang sudah ada. Dari masing-masing program pokok PKK yang sudah disiapkan oleh Tim penilai untuk menilai masing-masing program sesuai dengan keahlian dan OPD yang membidanginya, seperti salah satunya penilaian terhadap KB dinilai oleh Dinas KB yang diwakili oleh Ni Putu Yuliani, penilaian administrasi dinilai oleh Putu Ayu Widayani serta penilaian yang lainnya dinilai oleh masing-masing OPD yang membidangi.

Dalam acara lomba PKK ini juga dipamerkan berbagai hasil pangan, baik bahan pokok makanan, sayuran, dan buah-buahan yang dihasilkan oleh Desa Peninjoan. Diharapakan juga kedepannya dengan adanya lomba PKK ini dapat menjadi motivasi bagi para kaum ibu-ibu  untuk menjadi garda kedepan dalam pembangunan SDM di desanya.