HARI INI PEMERINTAH DESA PENINJOAN MELAKSANAKAN KEGIATAN RAPAT RUTIN BULAN APRIL

13 April 2023
Administrator
Dibaca 148 Kali
HARI INI PEMERINTAH DESA PENINJOAN MELAKSANAKAN KEGIATAN RAPAT RUTIN BULAN APRIL

SID Jurnalisnya

Desa Peninjoan, Kamis (13/04/2023) Pemerintah Desa Peninjoan Melaksanakan Rapat Rutin Bulan April yang dilaksanakan di Aula PAUD Widya Sentana Desa Peninjoan, dimulai Pukul : 09.00 Wita – Selesai.

Rapat Di buka langsung oleh Bapak Perbekel Peninjoan sekaligus memberikan pengarahan umum berkaitan dengan penyelenggaraan Pemerintah Desa, Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Desa dan Tugas- Tugas Aparatur Pemerintahan Desa serta Evaluasi Pelaksanaan Bank Sampah Unit (BSU), Evaluasi Pelaksanaan Penyusunan, Pendataan dan Memutakhiran Data IDM Berbasis SDGs Desa Tahun 2023, Koordinasi Pelaksanaan Penyertaan modal Pemerintah Desa Peninjoan pada BUM Desa Giri Kusuma Desa Peninjoan senilai Rp. 255.000.000 yang bersumber dari Dana Desa untuk Penguatan ketahanan Pangan Nabati dan Hewani berupa Pengembangan Unit Usaha Peternakan berupa Penggemukan Sapi Bali Jantan yang di kerja samakan dengan Masyarakat/RTM/GAKIN/DTKS sejumlah 30 ekor (Rp.8.500.000 Per Ekornya )  2 ekor untuk Setiap Banjar Dinas ( 15 Banjar Dinas)  dengan perjanjian di pelihara selama 2 tahun dengan pembagian keuntungan Penjualan 70%-30% (70% untuk Pemelihara dan 30% untuk BUM Desa)  dan kalau tidak bisa atau kurang dari 2 tahun ketentuan pembagian untuk penjualan 60%-40% (60% Pemelihara dan 40% untuk BUM Des) Penjualan tetap harus persetujuan dari Bum Desa, dengan ketentuan Biaya Kandang, Biaya Pakan, Kesehatan dan Pemeliharaan lainnya sepenuhnya di bebankan kepada Pemelihara dan pengembalian modal bibit sapi (Rp 8.500,000) ke BUM Desa, Kordinasi Pelaksanaan Intruksi Bupati Bangli Nomor 5 Tahun 2023 tentang tentang Gerakan Bersama Tanam Bunga Pucuk Bang Bangli Bisa (Gema Pucuk Bang Bisa), Koordinasi Persiapan Penyaluran Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) kepada Penerima Bantuan Pangan (PBP), Koordinasi Terkait Pengadaan 1 Unit Mobil Carry Untuk pengangkutan Sampah di Setiap Warung atau Warga di setiap Banjar Dinas yang bersedia mengikuti.

Dengan Undangan Rapat, Penjabat Perbekel Persiapan Pulasari, Ketua BPD Peninjoan, Ketua LPM Desa Peninjoan, Babinsa Desa Peninjoan, Bhabinkamtibmas Desa Peninjoan, Ketua TP PKK Desa Peninjoan, Ketua Karang Taruna Giri Kusuma Desa Peninjoan, Direktur BUM Desa Giri Kusuma Desa Peninjoan, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, Kelian Banjar Dinas di wilayah Desa Peninjoan dan Desa Persiapan Pulasari, Sekretaris Desa Peninjoan dan Desa Persiapan Pulasari, Kasi, Kaur Desa Peninjoan dan Desa Persiapan Pulasari, dan Staff Desa Peninjoan.

Demkianlah beberapa hal yang bisa saya sampaikan hari ini, terima kasih perhatian dan mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada tutur kata atau tindakan yang kurang berkenan.