BABINSA DAN BHABINKAMTIBMAS DESA PENINJOAN KONSISTEN MENGEDUKASI MASYARAKAT PROKES COVID-19

14 Juni 2021
Administrator
Dibaca 555 Kali
BABINSA DAN BHABINKAMTIBMAS DESA PENINJOAN KONSISTEN  MENGEDUKASI MASYARAKAT PROKES COVID-19

SID Jurnalisnya Desa

Peninjoan, Selasa (15/6/2021) Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Peninjoan tetap konsisten dalam upaya mengedukasi masyarakat terkait disiplin Protokol kesehatan pencegahan covid-19 secara kontinyu. Kegiatan ini dilakukan dalam upaya memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait pentingnya disiplin Prokes Pencegahan Covid-19.

Upaya edukasi ini selalu dilakukan oleh Bapak Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Peninjoan disetiap kegiatan masyarakat yang melibatkan kerumunan massa, seperti acara keagamaan, adat maupun kegiatan pasar di Pasar Desa Peninjoan. Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Desa Peninjoan yang telah melaporkan kegiatan edukasi masyarakat dengan cara memberi masker di Pasar Desa Peninjoan jam 07.00 WITA. Semoga dengan upaya ini Masyarakat Desa Peninjoan semakin disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19.