PEMDES PENINJOAN LAKSANAKAN RAPAT RUTIN BULAN DESEMBER

05 Desember 2021
Administrator
Dibaca 378 Kali
PEMDES PENINJOAN LAKSANAKAN RAPAT RUTIN BULAN DESEMBER

SID Jurnalisnya Desa

Peninjoan, Senin (6/12/2021) Pemerintah Desa Peninjoan melaksanakan rapat rutin bulan Desember 2021. Rapat dimulai pukul 09.00 WITA yang bertempat di Aula Pertemuan Kantor Perbekel Peninjoan yang dihadiri oleh Bapak Ketua BPD Desa Peninjoan bersama Anggota, Bapak Perbekel Desa Peninjoan, Penjabat Perbekel Desa Persiapan Pulasari, Sekretaris Desa Peninjoan bersama seluruh perangkat Desa Peninjoan.

 Rapat di buka oleh Bapak Perbekel Desa Peninjoan dengan menyampaikan agenda rapat yang akan di bahas pada rapat rutin ini. Adapun agenda rapat rutin ini yakni; pertama evaluasi kegiatan Pemerintah Desa tahun 2021, kedua persiapan pendataan dan verifikasi lapangan calon KPM BLT DD Tahun 2022. Setelah penyampaian dari Bapak Perbekel Desa Peninjoan acara dilanjutkan penyampain dari Bapak Sekretaris Desa Peninjoan. Dalam kesempatan ini beliau menekankan agenda rapat rutin ini agar diantensi oleh masing-masing kasi,kaur dan perangkat Desa sesuai tugas dan fungsinya. Dalam kesempatan ini Bapak Penjabat Perbekel Desa Persiapan Pulasari melaporkan kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan di Desa Persiapan Pulasari. Bapak Ketua BPD Desa Peninjoan menekankan-menekankan kembali apa yang telah disampaikan oleh Bapak PJ Perbekel Desa Persiapan Pulasari dalam upaya Penyusunan laporan-laporan terkait perkembangan Desa Persiapan Pulasari. Setelah penyampaian dari Bapak Ketua BPD Desa Peninjoan rapat ditutup secara resmi.